SEPAKU – Kepala Adat Paser Desa Binuang, Kecamatan Sepaku, Saparudin, mengecam keras pernyataan Massimiliano dalam video di media sosial yang viral, mengkritik pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan Bahasa yang tidak santun. Saparudin meminta pemerintah untuk menindak tegas Massimiliano sesuai hukum yang berlaku. “Saya mengutuk keras pernyataan Massimiliano dalam videonya santun. Pernyataan tersebut sangat menyinggung,” ujar Saparudin.
Saparudin meminta pemerintah untuk segera mengambil tindakan terhadap Massimiliano. “Saya meminta kepada pemerintah untuk menindak tegas Massimiliano sesuai hukum yang berlaku. Pernyataan seperti ini tidak boleh dibiarkan begitu saja,” kata Saparudin.
Saparudin juga mengimbau kepada masyarakat Paser untuk tetap tenang dan tidak terprovokasi oleh pernyataan Massimiliano. “Mari kita jaga persatuan dan kesatuan kita sebagai masyarakat Paser,” imbuh Saparudin.